2 Hike Rate Today GBP – EUR = BOE Monetary Policy Report, MPC Official Bank Rate Votes, Monetary Policy Summary, Official Bank Rate & EUR = Main Refinancing Rate,Monetary Policy Statement

Hallo sobat trader TPFx semangat trading  dan salam sehat selalu, untuk hari ini Kamis tanggal 02 Februari  2023 malam nanti pukul 19:00 WIB, akan ada rilis data ekonomi Inggris dan pukul 20:15 WIB akan rilis data ekonomi Eropa, kami akan memberikan informasi mengenai rilis data ekonomi  high impact yang akan mempengaruhi pergerakan harga di market. Serta penjabaran mengenai arti dari data ekonomi yang akan dirilis tersebut  semoga berguna dan membantu sobat trader sebelum melakukan trading di market.

Diharapkan juga menjadi tambahan informasi dan wawasan pengetahuan seputar rilis data ekonomi high impact dengan melihat calender ekonomi  dimarket (sumber www.forexfactory.com).  Sangat di sarankan dan dianjurkan selain Analisa Fundamental (rilis data ekonomi) sobat trader perlu juga untuk memperhatikan Analisa Tekhnikal, yaitu dengan membuat level – level psikologis market untuk pair tertentu dengan menggunakan perhitungan Pivot Poin, Support dan Resistance.

Kamis  02 Februari  2023 pukul 19:00 WIB  akan rilis data GBP : BOE Monetary Policy Report, MPC Official Bank Rate Votes, Official Bank Rate & Monetary Policy Summary ( www.forexfactory.com ). Efek data ini juga akan memberikan dampak yang besar terhadap mata uang Poundsterling (GBP) dan pastinya juga akan berdampak besar terhadap semua pair yang berhubungan dengan mata uang Poundsterling/ GBP lainnya.

Berikut akan di jelaskan lebih detail pengertian serta dampaknya terhadap pergerakan market

GBP : Asset Purchase Facility/Official Bank Rate  merupakan data yang akan melihat nilai total uang yang akan dibuat dan digunakan oleh BOE untuk membeli aset di pasar terbuka. Dimana anggota MPC memberikan suara pada jumlah total uang yang akan dibuat untuk program tersebut. Suara individu diterbitkan 2 minggu kemudian dalam Risalah Rapat MPC. Data ini digunakan untuk meningkatkan permintaan obligasi yang biasanya mengarah pada suku bunga jangka panjang yang lebih rendah.

GBP : MPC Asset Purchase Facility Votes/Offical Bank Rate Votes merupakan hasil rapat MPC BOE berisi suara pembelian aset untuk setiap anggota MPC selama pertemuan terakhir. Perincian suara memberikan wawasan tentang anggota mana yang mengubah pendirian mereka tentang pembelian aset dan seberapa dekat panitia untuk memberlakukan perubahan dalam pembelian di masa depan.

GBP : Monetary Policy Summary data ini salah satu alat utama yang digunakan MPC untuk berkomunikasi dengan investor tentang kebijakan moneter. Ini berisi hasil pemungutan suara mereka tentang suku bunga dan langkah-langkah kebijakan lainnya, bersama dengan komentar tentang kondisi ekonomi yang mempengaruhi suara mereka. Yang terpenting, ini membahas prospek ekonomi dan menawarkan petunjuk tentang hasil pemungutan suara di masa depan.

GBP : BOE Monetary Policy Report  data ini memberikan pandangan untuk Bank Sentral Inggris untuk melihat tingkat inflasi dan pertumbuhan ekonomi Inggris selama 2tahun kedepan. Selain itu Gubernur Bank Sentral Inggris juga mengadakan konferensi pers untuk membahas mengenai laporan ini setelah di rilis. Data ini juga memberikan informasi penting mengenai pandangan Bank Sentral Inggris selain mengenai kondisi ekonomi, juga memberikan informasi mengenai  tingkat inflasi. Hal ini akan menjadi acuan bagi Bank Sentral dalam mengambil keputusan kebijakan moneternya di masa yang akan datang.

GBP : Official Bank Rate data ini merupakan keputusan Bank Sentral mengenai tingkat suku bunga dan kebijakan moneter. Selain itu untuk tingkat suku bunga jangka pendek  merupakan tolak ukur kondisi mata uang negara tersebut. Statement ini akan ditunggu para pelaku pasar karena akan melihat bagaimana dengan keputusan suku bunga ini akan mempengaruhi kebijakan ekonomi kedepannya.

Diprediksi pada pertemuan kali ini  Bank Sentral Inggris (BOE) akan menaikan tingkat suku bunga sebesar 50 basis poin. Suku bunga awal sebesar 3,50% di prediksi akan naik menjadi 4,00%.

Jika kenyataannya sesuai prediksi maka mata uang Poundsterling akan menguat. Jika dinaikkan diatas prediksi maka Poundsterling akan sangat menguat. Apabila tidak dinaikkan/tetap atau bahkan diturunkan maka mata uang Poundsterling akan melemah.  

Untuk data MPC Asset Purchase Facility Votes di prediksi 7-0-2 di prediksi akan sama seperti data sebelumnya yaitu 7-0-2. Jika data ini di rilis sesuai prediksi maka akan membuat mata uang Poundsterling bergerak terbatas, namun jika di rilis diatas prediksi dan diatas periode sebelumnya maka akan cukup menguatkan mata uang Poundsterling.

EUR = Main Refinancing Rate

Merupakan data yang berkenaan dengan suku bunga refinancing (pinjaman) utama yang menyediakan Sebagian besar likuiditas ke system perbankan. Suku bunga ini merupakan suku bunga jangka pendek, dimana menjadi faktor utama dalam melihat kondisi mata uang sebuah negara. Data ini juga di nilai dan di tunggu para investor sebagai indicator dalam menentukan apakah suku bunga acuan akan di pertahankan, dinaikkan atau bahkan di turunkan.

Dalam menentukan suku bunga refinancing ini akan bertemu dan bersidang 6 anggota dewan eksekutif ECB dan 15 dari 19 gubernur Bank Sentral negara Kawasan Eropa. Pemungutan suara melalui cara rotasi dan mekanisme pemungutan suaranya bersifat tertutup tidak di publikasikan.

Pada agenda saat ini diprediksi Bank Sentral akan menaikan tingkat suku bunga lanjutan sebesar 50 basis poin. Suku bunga Eropa saat ini sebesar 2,50% jika sesuai prediksi akan menjadi 3,00%. Jika kenaikan suku bunga sesuai prediksi maka Euro akan menguat namun jika dibawah prediksi Euro akan melemah.  

Setelah pemungutan suara tersebut biasanya akan di lanjutkan dengan konfrensi pers ECB yang akan di adakan sekitar 45 menit kemudian.     

EUR : Monetary Policy Statement yang akan dirilis pada pukul 20:15 WIB (https://www.forexfactory.com/calendar)  merupakan data ekonomi yang akan membahas mengenai kebijakan moneter yang akan diambil oleh Bank Sentral Eropa, data ini juga berisi hasil keputusan mengenai tingkat suku bunga serta pandangan Bank Sentral Eropa akan kondisi perkonomian di Kawasan Eropa di masa yang akan datang. Hasil kebijakan ini nantinya akan di gunakan oleh para pelaku pasar yang akan di implementasikan dalam melakukan trading.  Untuk tingkat suku bunga Euro saat ini berada pada level 2,50%.  

EUR : ECB Press Conference yang akan di rilis pada pukul 20:45 WIB  (https://www.forexfactory.com/calendar)data ini merupakan saat dimana sebagai ketua Bank Sentral Eropa akan memberikan hasil keputusan kebijakan ekonomi nya kepada masyarakat. Data ini juga sebagai sarana ECB guna memberikan gambaran detail mengenai kondisi ekonomi serta faktor-faktor yang akan mempengaruhi tingkat suku bunga nanti, apakah akan di pertahankan, dinaikan atau bahkan di turunkan. Selain itu ketua Bank Sentral Eropa juga akan memberikan proyeksi pertumbuhan ekonomi dan kebijakan moneternya di masa yang akan datang.

Gelaran konferensi pers ini memakan waktu sekitar 1 jam dan memiliki 2 sesi. Sesi pertama akan digunakan oleh ketua Bank Sentral Eropa untuk membacakan hasil keputusannya. Sesi kedua akan di berikan kepada kepada pers untuk memberikan tanggapan atau pertanyaan dari pembacaan hasil keputusan Bank Sentral tersebut. Justru pada saat sesi tanya jawab tesebut akan membuat pergerakan pair Euro akan volatile.

Semoga informasi mengenai rilis data high impact dan pengertiannya serta efeknya di market ini akan membuat sobat trader lebih yakin dalam prediksi dan Analisa dan lebih percaya diri untuk entry posisi di market.

Happy trading dan selalu utamakan Money Management dan Risk Management agar wede konsisten bisa sobat trader raih.

image-artikel

Popular Jurnal